Software Iklan Baris Massal

Selasa, Juni 09, 2009

PERISKA POS GARUT

Pertemuan rutin Bulan Juni 2009


Pada hari sabtu tanggal 6 Juni 2009 diadakan pertemuan rutin Periska pos kantor pos garut.Pada acara tersebut banyak juga anggota dan istri pensiunan yang hadir....alhamdulilah,pertemuan rutinnya jadi lebih ramai dan meriah.Pada hari itu...selain acara " ritual wajib "....ada acara keterampilan yaitu membuat kue lumpur dan membuat bunga dari kain kassa/perban.

Ini dia nih...yang dapat tugas keterampilan yaitu ibu Dede Ruhimat dari KPC Bayongbong dibantu oleh Ibu Dase caleg kita dari partai PNBK




Kalau yang ini adalah Ibu ketua Periska pos garut..Ibu Sri afdirizal...fotonya ga profesional ya... he..he...Kabarnya ibu ketua kita ini akan dimutasi ke Kantor pos Sukabumi. dan kabarnya ketua Periska Pos Garut akan diganti oleh Ibu Sofyan dari Periska Pos Ciamis.Waduh bu ga bisa lagi nih kita pesen batikk sama ibuu..



Kalau yang ini gambar ibu - ibu yang lagi liatin demo bikin bunganya bu Dede Ruhimat...ihhh ada yang jaim, cuek....ada juga yang malu-malu meong..aduh buuu





Nah ini dia nih..Resep Kue lumpur ala Ibu Dede Ruhimat

Bahan :
1. kentang 1 kg
2. telur 1/4 kg
3. gula pasir 1/4 kg
4. terigu 1/4 kg
5. susu 1/2 kaleng
6. mentega 1/4 kg dilelehkan
7. 2 gelas santan dari 1/2 butir kelapa
8. kismis secukupnya

Cara :
1. kukus kentang lalu haluskan
2. kocok telur.gula pasir lalu masukan kentang
3. masukan terigu, mentega leleh aduk
4. tambahkan susu dan santan aduk rata
5. tuang kedalam cetakan yang sudah diolesi mentega
6. bakar dengan api kecil

Tidak ada komentar: