TUHAN (1)
Tuhan...
Sehari lima kali aku menghadapmu..
memohon keridhoanmu untuk hidupku
Malam- malam yang katanya penuh berkah pun tak pernah kulewati
aku menangis jalam sujudku
memohon ampunan dari besarnya hatiMu..
memohon uluran dari kekarnya tanganMu..
Tapi mengapa tuhan...
Tak jua kutemukan cahayamu
mengapa jalanku masih saja tak berujung
mengapa hatiku masih saja gelap dalam resah
Padamu tuhan..
Terangi aku dengan cahayaMu...
Mandikan aku dengan sinarMu
agar jalanku terang dalam kasihmu
hatiku terang dalam senyumu
tanganku dapat terulur untuk yang papa
hidupku lebih bercahaya penuh arti.....
garut 12 juni 2009
TUHAN (2)
Tuhanku....
hatiku luluh lantak...
tulangbelulangku semakin ringkih....
mataku semakin buta
Tuhanku...
dimanakah engkau..
aku lelah mencarimu
aku lelah menanti jawabanmu...
Tuhan,,,,
Airmataku telah kering...
ragaku semakin...hampa
hatiku ssemakin hancurr
semakin jauh kumenggapaimu..
Aku merindukanmu ya penguasa alam
merindukan dekap hangat kasihmu
agar kubisa menemukan hidupku kembali
kembali ada dijalanmu yang abadi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar